Alur cerita film The Con Heartist (2020) Mau Diedit

  • Uploaded by: Dio Yamato Habibi
  • Size: 63.2 KB
  • Type: PDF
  • Words: 2,334
  • Pages: 6
Report this file Bookmark

* The preview only shows a few pages of manuals at random. You can get the complete content by filling out the form below.

The preview is currently being created... Please pause for a moment!

Description

THE CON HEARTIST (2020)

Horas lek, kembali lagi di channel The Gonds. Pada kesempatan dan kesempitan kali ini, saya akan membahas alur cerita sebuah Film yang berasal dari negara Thailand berjudul The Con Heartist. Film yang dirilis pada tahun 2020 ini, menceritakan tentang seorang wanita beranama Ina yang memiliki hutang senilai 500.000 ribu bath. Ina bekerjasama dengan seorang penipu cerdik sebut saja Tower, untuk menipu mantan pacarnya yang dahulu pernah menipu dirinya. Oke tanpa berlama-lama lagi, ini dia alur cerita dari The Con Heartist (2020). Diawal cerita memperlihatkan Ina yang sedang membuka opening di channel youtube miliknya, Ina memiliki konten berjudul Ina review. Konten tersebut menceritakan sebuah kemalangan yang menimpa dirinya, Ina memiliki hutang sebesar 500.000 ribu bath kepada bank. Untuk dapat bertahan hidup Ina mengakali itu dengan menyetrika baju ditempat kerja, mengambil tisu toilet dari mall, mengrias wajah secukupnya dan menjadikan pisang sebagai makanan setiap hari. Ina yang bekerja sebagai depkolektor, menangani guru bahasa mandarinya dahulu, yang tidak dapat membayar cicilan. Disaat sedang melakukan negosiasi, tiba-tiba Ina mendapatkan telepon dari seseorang, yang mengaku sebagai pejabat dikantor pajak. Ina yang mencoba memastikan pria itu, mencari nomornya di internet, dan ternyata benar itu adalah nomor kantor pajak. Pria itu kemudian mengatakan, akan mengirimkan uang sebesar 55.000 ribu bath ke rekeningnya. Ina pun terkejut ketika melihat notifikasi hpnya, tertera nominal 500 bath masuk ke rekeningnya. Si penelpon menjelaskan tentang aturan pemotongan pajak, jika dilakukan transfer ke rekening pribadi, sebesar 10 persen. Ina yang meresa senang, tanpa pikir panjang mau mentransfer uang sebesar 5.500 ratus bath. Saat Ina ingin mentransfer menggunakan m-bangking, paket data internetnya malah habis. Ina pun lari keluar menuju ATM terdekat. Setelah selesai mencatat nomor rekening si penelpon. Ina melihat ada hal yang aneh, nomor rekening tersebut bukanlah milik kantor department pajak, melainkan milik akun pribadi atas nama Wichai Kuenkow. Ina pun menekan tombol batal transfrer, dan kembali ke kantornya sambil merekam percakapan mereka. Didalam kantor, Ina yang sudah menyadari si penelpon adalah penipu, meminta bantuan temannya untuk mencari identitas asli si penelpon. Ina yang masih mengobrol dengan si penelpon, akhirnya mendapatkan identitas asli si penelpon, pria itu bernama Tewa Suppaisan. Ina pun mengancam akan memposting rekaman suara dan identitas asli orang itu di layar tv.

Tower yang takut akan ancaman Ina, Ia lalu membuat kesepakatan. Tower menawarkan akan membayar cicilan hutang Ina selama dua bulan, asalkan Ina menghapus rekaman suara tersebut. Penawaran itu menarik perhatian Ina, hingga akhirnya mereka pun ketemuan. Keesokan harinya Ina bertemu dengan Tower dipinggir jalan, Ina yang tidak ingin berunding di dalam mobil, menyuruh Tower untuk keluar. Sebelum Tower berjalan mendekat, Ina menyuruh Tower mengangkat baju, karena ia takut tower membawah senjata. Kemudian Ina menceritakan bagaimana ia bisa hutang kepada bank. Ina bercerita bahwa pada saat itu ia begitu bucin dengan mantan pacarnya bernama Petch, ia sangat mencintai dan menganggumi Pecth. Hingga pada suatu hari, Petch mengalami masalah di sekolahnya. Petch tidak bisa mendapatkan transkrip kelulusan, karena belum membayar uang sekolah. Ina yang merasa prihatin pun ingin menolongnya, Ia rela berhutang kepada bank sebesar 500.000 ribu bath. Namun suatu ketika, saat Ina menagih hutangnya kepada Petch, Petch menolak untuk membayar dan memutuskan hubungannya dengan Ina. Ina mengajak Tower menuju ketempat kerja Petch, Petch bekerja di perusahaan tour. Ia menjabat sebagai seorang manager, serta menjadi pacar dari pemilik perusahaan tersebut. Tiba-tiba saat Petch keluar, Ina pun panik dan bersembunyi dalam mobil. Tower memperhatikan Petch dengan sangat serius, mulai dari penampilannya hingga gerak bibirnya. Saat didalam mobil Ina meminta Tower, untuk menipu Petch dan mendapatkan uang sebesar 500.000 ribu bath. Tower pun menyetujui permintaan Ina, dengan syarat Ina harus menghapus rekaman suara pada saat itu juga. Ina pun menghapus rekaman suara tersebut. Tower kemudian memberi tahu apa yang Petch obrolin ditelepon tadi, ternyata Tower memiliki kemampuan membaca gerakan bibir. Ina yang terkejut keluar dari mobil, untuk menguji kemampuan Tower. Tower pun dapat mengetahui semua kata-kata yang diucapkan Ina, dari gerakan bibirnya. Keesokan harinya Tower dan Ina menyusun sebuah rencana, mereka akan berpura – pura menjadi staff hotel, lalu menipu Petch agar memesan sebuah kamar hotel. Setelah semua persiapan siap, mereka pun pergi untuk mengamati hotel Le Grand Khon Kaen. Mereka menyamar dengan memakai seragam seperti biro wisata dengan nama CBP. Didalam hotel mereka bertemu dengan pemimpin hotel bernama Sam, Ina yang tidak pandai dalam menipu, selalu salah dalam berbicara. Mereka bertemu dengan pemimpin hotel yang unik, karena saat berbicara Sam selalu mengeluarkan air hujan dari mulutnya. Bahkan air hujan itu sampai jatuh kedalam kopi mereka dan mengenai tangan Tower. Setelah selesai mengobrol dikantor Sam, Tower bertanya kepada Sam. Apakah ia mengenali Petch, Sam menjawab bahwa dirinya dan Petch adalah teman dekat, Petch sering memberikannya hadiah travel keluar negeri. Tower pun menawarkan Sam, tiket liburan gratis ke Rusia. Hal tersebut ia lakukan agar Sam dan Petch tidak bertemu, hingga dapat memudahkan rencananya.

Tower berancana untuk mendapatkan 3 juta bath, yang nantinya akan dibagi masing-masing 500.000 ribu bath untuk ina dan satu penipu bayaran, 1 juta bath untuk penipu pro, 1 juta bath sisanya untuk Tower. Setelah itu mereka pun merekrut guru mandarin Ina, bernama Nongnuch. Tower kemudian membuat sebuah rencana, yang ia beri nama berburu srigala. Setelah Sam pergi berlibur keluar negeri, mereka pun mulai menjalankan aksinya, mulai dari Tower yang membuat email palsu, untuk mengirim pesan kepada Petch, agar ia bertemu dengan Nongnuch yang berperan menjadi Liu, seorang CEO dari perusahaan bir asal Cina. Mereka membuat pertemuan di lobby hotel untuk membicarakan soal bisnis, Petch terlihat sangat tertarik dengan penampilan Liu yang sangat berkesan, Petch kemudian menawarkan hotel bintang lima kepada Liu. Liu pun berpura-pura meminjam hp Petch untuk menghitung di kalkulator. Ina yang muncul untuk mengalihkan perhatian Petch, kemudian langsung dihampirin oleh Petch. Diwaktu yang bersamaan Tower mendatangi Liu untuk meminta hp Petch, lalu menganti nomor kontak Sam pemimpin hotel Le Grand dengan nomornya. Setelah berhasil mengganti nomor Sam, Tower lalu mengirimkan pesan ke Petch bahwa dia sedang seminar diluar negeri, dan akan mengirimkan pegawai marketing untuk bertemu dengan Petch. Petch yang tertarik pada Liu, kemudian menggoda Liu dengan mengirimkannya pesan genit. Hal itu menandakan bahwa rencana mereka berhasil, Ina pun mendapatkan telepon dari Ibunya. Ibunya bertanya soal hubungannya dengan Petch apakah masih bersama atau tidak, karena Ibunya khawatir rumahnya akan disita oleh bank, jika mereka tidak dapat membayar hutang. Tower yang mendengar obrolan itu, memilih untuk berpura-pura tidur dimobilnya. Hari berikutnya datanglah seorang penipu pro yang akan bergabung, ia adalah Jone saudara dari Tower. Jone akan berperan sebagai salesman hotel Le Grand, Ia bertugas untuk melakukan negosiasi harga dengan Petch. Pada saat Jone melakukan negosiasi dengan Petch, ia sedikit mengalami kesulitan dalam tawar menawar harga, karena Petch adalah orang yang cerdik. Tetapi akhirnya Petch sepakat dengan harga yang ditawari oleh Jone, yaitu sebesar 3 juta, dengan syarat harus dibayar tunai. Pada malam harinya Liu menghubungi Petch, untuk membicarakan soal pesanan hotel. Liu beraksi sesuai dengan rencana Tower, Ia meminta Petch untuk membayar uang muka, menggunakan uangnya terlebih dahulu, dengan alasan bahwa Liu baru saja membeli mobil sports, dan tidak memiliki uang yang cukup. Petch menyetujui permintaan Liu, dengan syarat ia boleh menaiki mobil sportsnya itu. Tower berencana untuk menjadikan mobil miliknya sebagai jaminan, agar dapat meminjam uang sebanyak 3 juta bath, uang itu akan digunakan sebagai penerbit cek sebesar 1 juta bath atas nama Petch. Liu kemudian mengirimkan foto cek tersebut kepada Petch, agar Ia percaya terhadap Liu. Keesokan harinya Liu dan Petch bertemu untuk menyerahkan cek tersebut, akan tetapi Liu beralasan bahwa Ia lupa membawa cek itu, dan meminta Petch untuk membayar hotel terlebih

dahulu. Petch pun setuju dengan permintaan itu, akan tetapi Ia juga merasa aneh. Petch kemudian memverifikasi ke bank, untuk memastikan bahwa cek atas nama dirinya valid. Bank pun memastikan Petch bahwa cek tersebut valid. Rencana mereka sejauh ini dapat terbilang berhasil, disaat sedang beristirahat dihotel, tiba – tiba Sam memberitahu Tower bahwa Ia akan mempercepat kepulangan dirinya. Setelah itu Jone mendatangi Petch, untuk membicarakan kesepakatan kontrak dan pembayaran uang hotel. Petch yang licik, hanya mau membayar uang sebesar 1 juta bath saja. Jone berusaha untuk melakukan negosiasi, namun hal itu tidak berhasil. Petch mengatakan bahwa Ia lebih baik menunggu Sam saja, alhasil Jone akhirnya hanya menerima uang 1 juta bath. Jone kemudian menemui Tower dimobilnya untuk memberikan uang itu, lalu bertanya apakah rencana masih berlanjut atau telah selesai. Tower menjawab bahwa rencana telah selesai, karena sudah mendapatkan 1 juta bath dalam waktu singkat, Ia juga berencana meninggalkan Ina dan Liu tanpa membagikan uang tersebut. Pada malam harinya, Ina dan Liu menunggu Tower di restoran hotel untuk makan bersama, namun sayang Tower tidak datang ketempat itu. Ina yang merasa sedih membuat vlog dikamarnya, ia bercerita tentang kemalangannya yang kembali ditipu oleh seorang pria, disaat sedang membuat vlog tiba-tiba Tower datang. Ina yang merasa kesal, kemudian mengambil hp dan membuat vlog tentang Tower. Ina mengungkapkan semua kejelekan Tower yang merupakan seorang penipu, Ina juga mengatakan bahwa dirinya adalah orang bodoh, karena sudah percaya dengan penipu. Tower mengaku bahwa dirinya adalah orang yang tidak dapat dipercaya, sebab ia adalah seorang penipu, Tower juga meminta ina fokus menjaga tanah ibunya dan tidak perlu memikirkan dirinya. Tower menyampaikan bahwa Petch hanya membayar 1 juta, serta memiliki rencana selanjutnya untuk mendapatkan 2 juta bath darinya. Ina menyetujui tawaran itu, dengan syarat Ia yang menerima uang tersebut diakhir, dan Tower pun setuju. Keesokan harinya Jone merekrut dua fotographer untuk rencana selanjutnya, dilain tempat Tower menyewa tempat untuk sesi pemotretan mobil sports. Tower membuat rencana agar Petch kembali percaya, Liu kemudian menelpon Petch untuk mengajaknya bertemu dan memberikannya cek. Tower kemudian datang dengan mobil sports yang dibeli Liu, Tower berperan sebagai pembisnis mobil sports terkenal. Liu kemudian menawarkan Petch untuk mengendarai mobil sports ferrari itu, karena sangat senang dapat menaiki ferrari. Petch meminta Tower untuk memacuh mobilnya sampai batas maksimal. Tower pun menyetujui permintaan itu, akan tetapi Tower yang tidak dapat berkendara dengan sangat cepat, membuat ia merasa mual dan hampir membuat mereka kecelakaan.

Setelah itu mereka berancana untuk mengajak Petc mau berinvestasi mobil sports, disaat Petch sedang melihat-lihat mobil sports. Liu mengajak Petch untuk melakukan investasi, Ia meminta Petch menyediakan uang sebesar 2 juta bath. Akan tetapi Tower mencoba untuk meledeknya, ia mengatakan bahwa Petch tidaklah sekaya Liu, Hal itu membuat Petch kesal dan ia pun mau berinvestasi. Petch kemudian menelpon pacarnya, untuk meminjam uang sebesar 2 juta bath, dengan alasan ia mau membeli tanah. Namun pacarnya itu tidak mau membantu Pecth, Liu yang kecewa dengan Petch pergi meninggalkannya untuk menuju kerestoran makan. Petch yang berada dibelakang mobil Tower, tiba-tiba mendapatkan telepon dari Sam asli dan memberitahu bahwa ia baru saja pulang dari liburannya di Rusia. Petch yang merasa ada kejanggalan soal innformasi yang didapatnya, memilih untuk mengikuti mobil Tower. Petch yang merasa bahwa dirinya sudah ditipu, langsung menghubungi pihak Bank terkait cek atas nama dirinya yang sudah dibatalkan. Ketika ia melihat ke mobil Tower, Petch melihat Ina masuk kedalam mobil. Lalu Petch pun memilih untuk mengikuti mobil mereka sampai ke tempat tujuan. Di restoran makan, Tower dan Liu berpisah ruangan dengan Ina. Petch yang mengikuti mereka, memilih masuk kedalam ruangan Ina. Di dalam ruangan Petch dan Ina bertengkar membahas soal kejadian dimasa lalu, Petch kemudian membujuk Ina, agar mau bekerjasama untuk mendapatkan uang dari Tower dan Liu, yang nantinya uang tersebut akan dibagi rata. Ina pun nampak setuju dengan tawaran kerjasama dari Petch. Petch menjalankan rencananya dengan menyiapkan uang sebesar 2 juta bath, kemudian ia bertemu dengan Tower dan Liu, untuk melanjutkan soal investasi mobil. Petch kelihatan senang, karena ia merasa bahwa rencananya akan berhasil. Setelah mendapatkan uang dari Petch, Tower kemudian masuk kedalam ruangan Ina, untuk memberikan sebuah tas yang berisi uang kepadanya. Ina kemudian bertemu dengan Petch dan menyerahkan tas berisi uang itu kepadanya. Petch yang licik, kemudian memasukan tas tersebut kedalam mobilnya dan mengunci pintu mobil. Ia menertawakan Ina yang sekali lagi terlihat bodoh karena berhasil ditipu. Namun Ina mengungkapkan bahwa ia tidak sebodoh dahulu, yang mudah percaya kepada petch lagi. Ina kemudian menertawakan Petch dengan ketawa jahatnya, ternyata Ina sudah berinisiatif untuk mengorbankan dirinya dalam rencana. Ia sengaja untuk menampakan diri untuk masuk kedalam mobil Tower dan berpura-pura mau bekerjasama dengan Petch. Sebelum Ina melarikan diri, ia menyempatkan waktu untuk mengambil foto wajah Petch. Petch pun langsung bergegas mengecek isi dari tas itu, dan ternyata isi tas tersebut berupa uang palsu. Petch yang masih kaget, mendapatkan telepon dari pacarnya yang marah-marah karena mendapatkan kiriman pesan suara, yang berisi tentang rencana busuk Petch. Ina kemudian berlari ke atas rooftop untuk menemui Tower dan Liu yang sudah menunggunya, tidak lupa pula ia menunjukan foto wajah paniknya Petch kepada mereka.

Setelah keberhasilan rencana mereka, Ina langsung membagikan hasil uang dari rencana itu kepada seluruh anggota yang terlibat. Ina sangat senang dan berterimakasih kepada Tower, karena sudah mau membantunya. Tower juga berkata dengan melihat Ina tersenyum itu sudah menjadi hal yang sepadan, Tower lalu mengantarakan Ina pulang. Sesampainya dirumah, Ina memberikan sebuah surat kontrak kepada Tower, yang berisi Tower harus berhenti menjadi seorang penipu, ketika semua rencana telah selesai. Tower menyimpan surat itu dan mengucapkan terimakasih kepada Ina, lalu mereka pun berpisah. Saat dalam perjalanannya, Tower membuka amplop uang miliknya, ternyata uangnya sudah ditukar dengan uang mainan oleh saudaranya Jone. Tanpa disengaja, Tower melihat tulisan dibalik surat yang diberikan Ina. Tertulis jika Tower mau menyetujui permintaan Ina, maka ina mau mengenalnya lebih dalam. July 2020, kehidupan Ina jauh lebih baik dari sebelumnya. Pada tahun ini seluruh karyawan harus menggunakan masker, karena ada virus korona. Ina kemudian menelpon Tower untuk menyampaikan bahwa cicilan pinjamannya terlambat satu minggu, Tower mengatakan bahwa saat ini ia tidak memiliki uang dan ingin menunda pembayaran, karena uang yang dimilikinya sudah di investasikan untuk agen tur wisata. Ina yang senang mendapatkan informasi itu, mengajak Tower bertemu dikeesokan harinya, dan dipengujung telpon Tower menyatakan perasaannya kepada Ina. Kemudian di pengujung film, Tower dan Ina mengujungi Jone di penjara, Ia di penjara karena aksi penipuannya gagal. Tetapi walaupun begitu Jone tetap bahagia karena melihat pasangan Tower dan Ina. Film pun tamat. Oke, mungkin itu saja untuk pembahasan film kita kali ini. Mohon maaf jika terdapat banyak kesalahan dalam proses penceritaan saya. Terimakasih telah menonton, dan sampai jumpa divideo berikutnya.

Similar documents

Cerita fiksi

Erik Kantona - 56.6 KB

Cerita Rakyat

Ardi Ferbimansyah - 207.8 KB

Contoh Cerita Pendek

Hanaya Nasrimi - 72.5 KB

caru - Buscar con Google

gabriel kelly - 362.5 KB

car - Buscar con Google

gabriel kelly - 769.2 KB

carulp - Buscar con Google

gabriel kelly - 401.4 KB

Neurolepticos 2021 Parte 2 Con Audio

Lucas Percen - 14.9 MB

Neurolepticos 2021 Parte 1 Con Audio

Lucas Percen - 25.5 MB

ACLS 2020

Rafael Abba - 781.2 KB

© 2025 VDOCS.RO. Our members: VDOCS.TIPS [GLOBAL] | VDOCS.CZ [CZ] | VDOCS.MX [ES] | VDOCS.PL [PL] | VDOCS.RO [RO]